Tuntut Non Aktifkan Kades Bedengung, Ratusan Warga Berorasi di Kantor Bupati Bangka Selatan

Penulis : Hairul

 

BE

Bangka Selatan, Buletinexpres.com — Ratusan warga Desa Bedengung Kabupaten Bangka Selatan berorasi di halaman kantor Bupati, Jumat (06/09/2024).

Protes warga tersebut tidak lain menginginkan agar Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid segera menonaktifkan Kades mereka yang diduga telah menyelewengkan dana Desa.

Aksi damai ratusan warga Desa Bedengung itu disambut baik oleh jajaran Pemkab Basel, yang di wakili oleh Pj Sekda Haris Setiawan.

Ratusan Warga Berorasi Tuntut Non Aktifkan Kades Bedengung.

Pj Sekda Haris Setiawan mengatakan, Pemerintah Daerah sangat mengapresiasi apa yang di-aspirasi warga Desa Bedengung dan semua berjalan dengan lancar, tidak ada yang terjadi hal tidak diingikan.

“Alhamdulillah hari ini kawan-kawan dari Desa Bedengung sudah menyampaikan aspirasi mereka secara damai tenang tidak anarkis,” kata Haris.

“Terkait dengan tindak lanjutnya, akan kami proses dan sudah kita sampaikan baik dari Inspektorat mau-pun ke-pimpinan, ya itu Bupati Bangka Selatan,” lanjut Haris.

Dalam hal ini, Haris juga memaparkan, setelah mendapat laporan dari warga, intruksi dari Pak Bupati, pihak-pihak terkait dari Pemerintah Basel langsung diturun untuk melihat kejadian dilokasi.

“Setelah di-cek langsung ke lapangan dan seperti itu hasilnya, kami Pemerintah Daerah dan Bapak Bupati sangat respon apa yang dikeluhkan warga Bedengung,” terang Haris.

Setalah aksi ini, ia berharap kepada warga Desa Bedengung tetap bersabar untuk menjaga kondisifitas dan suasana yang seperti sekarang ini dan mereka selaku Pemerintah Daerah tidak beranggapan ada istilah Pro-kontra.

“Kami menganggap bahwa semuanya sama dan punya keinginan yang sama kalau mereka mengadukan dengan kita maka akan kita perlakukan yang sama,” tegasnya.

“Yang pasti sudah kita sampaikan kepemimpinan semua berkasnya dan nanti pimpinan yang menyampaikannya,” pungkas Haris. (Red/BE).