Tim BPBD Melakukan Giat Pada Posko Siaga Cuaca Ekstrim di Tanjung Kalian Mentok

Editor : Rizky Vitara

BE.com

Bangka Barat, Buletinexpres.com – Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Peovinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan pemantauan terkait arus mudik di Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok Bangka Barat. Tim BPBD Provinsi Babel melakukan Giat pada posko siaga cuaca ekstrim bersama dengan tim BPBD dari Kabupaten Bangka Barat.

Tim dari Pusdalops BPBD Provinsi Babel mendatangi ruang kerja dari pihak ASDP Pelabuhan Tanjung Kalian untuk berkoordinasi terkait tujuan mereka standby di posko gabungan Pelabuhan Tanjung Kalian dari tanggal 17 April 2023 sampai 21 April 2023.

Sigit selaku staf data ASDP Pelabuhan Tanjung Kalian menginformasikan prakiraan untuk arus mudik penumpang dan kendaraan tujuan Tanjung Api-api Palembang mengalami peningkatan yang signifikan.

“Data diperoleh untuk keberangkatan penumpang dan kendaraan yang melewati Pelabuhan Tanjung Kalian tujuan Tanjung Api-api untuk penumpang berjumlah 1.061 orang, dan untuk kendaraan berjumlah 263 unit,” jelasnya.

Tim BPBD juga mempersiapkan berbagai macam kelengkapan seperti : pengecekan listrik, penerangam lampu untuk malam hari, penyiapan ketersediaan air bersih, penyiapan alat kebersihan dan lainnya.

Kemudian untuk informasi keadaan cuaca di seputaran Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok, Kab.Bangka Barat cuaca terpantau cerah. Suhu dilaporkan mencapai 31 derajat celcius.
Ketinggian Air Laut untuk wilayah Perairan Muntok Kab.Bangka Barat tinggi gelombang 1,75 meter, Tinggi Gelombang di Perairan Selat Bangka 1,25 meter.
Kecepatan Angin 20 Km/jam
Kelembaban 90%
Arah Angin Tenggara.
sumber : https://babel.bmkg.go.id/warning.php

Sedangkan Tim Posko Gabungan yang berada di area antrian Posko Pelabuhan Tanjung Kalian Muntok, Kab.Bangka Barat diantaranya :
– ASDP Pelabuhan Tanjung Kalian
– Polres Bangka Barat
– Dishub Provinsi Kep.Bangka Belitung
– Koramil Bangka Barat
– BPBD Provinsi Kep.Bangka Belitung
– PUPR PJN Wilayah 1 Provinsi Kep.Bangka Belitung (PPK 1.2)
– PUPR Kab.Bangka Barat
– Dishub Kab.Bangka Barat
– PDAM Bangka Barat
– BPBD Kab.Bangka Barat
– Satpol-PP Kab.Bangka Barat
– Dinkes Kab.Bangka Barat
– PMI Kab.Bangka Barat
– Dinsos Kab.Bangka Barat
– Tagana Kab.Bangka Barat
– PKM Puskesmas Muntok. (Red/BE).

Sumber : Nopianto Pusdalops BPBD Provinsi Kep.Bangka Belitung.