Tahun 2023, Puluhan Warga Pulau Belitung Terima Bantuan Biaya Pengobatan dari PT Timah

BE

BELITUNG TIMUR, BULETINEXPRES.COM — Kesehatan masyarakat merupakan salah satu perhatian PT Timah Tbk dalam melaksanakan program tanggungjawab sosial dan lingkungan (TJSL).

Salah satunya membantu meringankan biaya pengobatan masyarakat berpenghasilan rendah di wilayah operasional perusahaan.

Tahun 2023, puluhan masyarakat Pulau Belitung mendapatkan bantuan biaya pengobatan yang tersebar di Kabupaten Belitung dan Kabupaten Belitung Timur.

Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kabupaten Belitung Timur, M Yulhaidir mengatakan, program PT Timah Tbk dalam membantu masyarakat yang membutuhkan seperti bantuan berobat sangat luar biasa.

PT Timah Tbk juga memberikan pelayanan kesehatan di mobil sehat dan membantu pengiriman pasien ke luar kota.

“Sangat luar biasa berkontribusi dalam mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Program CSR PT Timah Tbk dalam membantu masyarakat sangat bermanfaat dan berdampak secara langsung dirasakan,” kata M Yulhaidir.

Menurut Yulhaidir, program CSR PT Timah Tbk sangat membantu pemerintah daerah terutama memberikan bantuan pembiayaan untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Harapan kedepannya program ini terus ditingkatkan baik secara supporting anggaran maupun jumlah kunjungan pelayanan masyarakat ke desa-desa,” jelasnya.

Yulhaidir berharap, bantuan biaya pengobatan dari PT Timah Tbk untuk masyarakat dapat terus berkelanjutan sehingga semakin banyak yang terbantu.

Kedepan, Ia berharap PT Timah Tbk dapat terus berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat seperti peningkatan sarana dan prasarana di mes Belitung Timur. (Red/BE).