Siap Melayani Masyarakat, BPBD Dan Damkar Basel Beri Nomor Darurat

Reporter Hairul

 

BE

Bangka Selatan, Buletinexpres.com — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Bidang Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bangka Selatan telah memperbarui layanan nomor darurat bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan cepat.

Layanan tersebut tersedia 24 jam, selalu respons cepat terhadap keadaan masyarakat yang darurat saat terjadi di wilayah Kabupaten Bangka Selatan.

BPBD dan Damkar Bangka Selatan mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan siap siaga terhadap kemungkinan terjadinya bencana.

Melalui koordinasi yang baik dan pemahaman tentang langkah-langkah darurat, supaya keselamatan dan keamanan seluruh warga Basel dapat terjamin.

“Masyarakat harus selalu menjaga kebersihan lingkungan agar bisa menekankan pentingnya langkah ini guna mengantisipasi banjir saat musim hujan dan kebakaran hutan serta lahan (karhutla) saat musim kemarau,” kata Ardiansyah, Jumat (12/07/2024).

Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat mengunjungi situs resmi BPBD Bangka Selatan atau menghubungi call center BPBD dan Damkar.

“Nomor Darurat BPBD, 0877-4805-3840 (Indri) dan Damkar, 0822-8144-8551 (Intan),” ungkapnya.

Dengan layanan darurat yang selalu siap sedia, BPBD dan Damkar Bangka Selatan memastikan bahwa keselamatan dan keamanan warga tetap menjadi prioritas utama.

“Simpan nomor darurat BPBD dan Damkar di ponsel anda, lalu Hubungi nomor terkait sesuai dengan jenis keadaan darurat yang anda hadapi, terus sampaikan informasi dengan jelas dan tenang agar tim dapat merespons dengan cepat dan tepat,” ujarnya. (Red/BE).