Riza-Debby Sapa Masyarakat Desa Rias Dalam Program Aik Bakung

Reporter : Hairul

 

BE

Bangka Selatan, Buletinexpres.com — Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid dan Wabup Debby Vita Dewi menyapa masyarakat di program Malam Ramah Tamah Ajak Bupati Sambang Kampung (Aik Bakung) di Desa Rias, Kecamatan Toboali, Bangka Selatan, yang digelar dilapangan Sukamaju Desa Rias, Senin dan Selasa (6-7/5/2024).

Menurut Bupati Riza, mereka datang ke Desa-desa untuk melayan masyarakat khususnya malam ini Desa Rias agar mengurus sesuatu menjadi mudah.

“Adanya kami ditengah-tengah kalian agar kalian bisa mengurus yang kalian perlukan, supaya yang sulit menjadi mudah,” kata Riza, Senin (06/05/2024) malam.

Malam acara ini juga banyak dihibur yang menarik, dengan pertunjukan seni Kuda Lumping dan Pencak Silat yang persembahan dari pemerintah Desa Rias dan masyarakat setempat.

“Masyarakat Desa Rias dan sekitarnya akan mendapatkan berbagai layanan selama acara kami masih disini, seperti cek kesehatan, administrasi kependudukan, bantuan UMKM dan lain sebagainya,” terang Riza.

Program Aik Bakung merupakan upaya Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan supaya bisa mendekatkan diri dengan masyarakat Desa dan menunjukan bahwa mereka bukan raja masyarakat tetapi tempat melayani masyarakat.

“Agar dengan kehadiran program ini, dapat mempererat hubungan antara Pemerintah dan masyarakat agar bisa memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Bangka Selatan,” harap Riza. (Red/BE).