BE.com
Pangkalpinang, Buletinexpres.com — Acara lepas sambut dari pejabat lama ke pejabat baru serta pengantar purna tugas merupakan kegiatan yang lumrah terjadi di suatu daerah. Tapi bagi Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitng (Kep. Babel) Ridwan Djamaluddin, acara malam ini adalah malam yang berbeda.
“Malam ini berat, kita kehilangan andalan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” ungkap Pj Gubernur Ridwan saat mengawali sambutannya pada Ramah Tamah Pengantar Purna Tugas Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) Daru Tri Sadono dan Lepas Sambut Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Kep. Babel dari Kolonel Laut Dadan Hamdani kepada Kolonel Laut Deni Indra Murdianto di Gedung Mahligai, Rumah Dinas Gubernur, Sabtu (26/11/2022) malam.
“Satu ada yang bagian nyanyi-nyanyi, maka teruslah bernyanyi Mas Daru. Satu lagi kita kehilangan playmaker sepak bola ya Kang Dadan,” guraunya.
Diakuinya, dalam berbagai kesempatan dirinya selalu mengajak seluruh pihak, baik pejabat, pegawai, dan seluruh masyarakat untuk bekerja dalam nuansa kekeluargaan.
“Sungguh rasanya saya merasakan kita berada di suatu keluarga besar, makanya pada banyak kesempatan saya selalu mengajak kita semua untuk bekerja dan menjalin hubungan profesional dalam nuansa kekeluargaan. Kalau ada yang sakit kita tunggu, kalau ada yang salah kita kasih tau, sehingga rasa ketika kita bekerja, akan lunaklah sedikit dalam suasana kekeluargaan itu,” ungkapnya.
Kepada Kajati Daru, Pj Gubernur Ridwan menyampaikan bahwa purna tugas bukanlah akhir dari sebuah jalinan keluarga.
“Buat Mas Daru, tidak ada cerita pensiun, pensiun itu hanya perjanjian kita sama pemerintah saja. Kalau boleh berbagi cerita, pesan almarhum ayah saya, memulai itu tidak susah, tapi mengakhiri dengan baik itu lebih susah,” tuturnya.
“Saya kira itu sama juga pesan yang mungkin menarik ketika kita lihat Pak Daru ini. Banyak pembelajaran penting yang dapat dipetik dari pengalaman beliau dalam menjalankan karirnya. Silakan datang kesini, jangan khawatir, saya tidak akan pernah merasa kita berpisah,” tambahnya.
Tak lupa, ia juga menyampaikan selamat kepada Wakil Kajati Harli Siregar yang saat ini mengemban tugas baru sebagai Pelaksana Tugas Kajati, yang baginya hubungan mereka senantiasa terjalin dengan baik.
Termasuk kepada Danlanal Kep. Babel Dadan Hamdani yang melanjutkan tugasnya di Komando Armada II yang bermarkas di Bitung, Sulawesi Utara.
“Kang Dadan, sebentar ya delapan bulan tiga minggu, kita tidak selisih jauh memulai disini, saya enam bulan tiga minggu (menjabat), selisih sedikit saja waktu kita. Namun, sama saya kira seperti kata Mas Daru tadi, bukan soal sebentar atau lama, tapi soal bagimana kita mengisi waktu-waktu kita,” tuturnya.
“Selamat menikmati Sulawesi Utara tempat yang menarik, tempat yang enak dalam konteks Angkatan Laut. Saya kira seru ya disana, kemudian nanti karirnya lebih melejit disana,” harapnya.
Orang nomor satu di Kep. Babel itu juga menyambut baik kedatangan Komandan Laut Deni Indra yang akan mengemban sebagai Danlanal Kep. Babel, setelah sebelumnya bertugas di Komando Armada II, Bitung, Sulawesi Utara.
“Semoga betah disini, jangan salah walaupun anak bungsu tapi wilayah lautnya jauh lebih luas di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, 80% kekuasaan Komandan Lanal disini. Laut disini tenang-tenang saja, hanya dinamika di lautnya. Saya cerita juga, banyak hal yang harus kita tindak lanjuti bersama nanti,” jelasnya.
Di akhir sambutannya, atas nama Pemerintah Provinsi Kep. Babel, Pj Gubernur Ridwan berterima kasih atas karir, kinerja, dan persahabatan yang terbentuk.
“Mohon maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenann, Insyaallah nanti kita akan bertemu kembali dalam suasana yang lebih baik lagi,” pungkasnya. (red)