Pimpin Apel Usai Idul Fitri, Kapolres Pangkalpinang Halal Bihalal Bersama Personel Polres

BE.com

Pangkalpinang, buletinexpres.com – Bertempat di Lapangan Apel Mapolres Pangkalpinang. Kapolres Pangkalpinang AKBP Dwi Budi Murtiono, S.IK M.H, memimpin Apel perdana pasca libur hari raya Idulfitri 1443 H.

Dengan tetap menerapkan prosedur pencegahan wabah Covid-19, apel perdana itu diikuti oleh Wakapolres Pangkalpinang, Kabag, Kasat, ASN dan seluruh personel di lingkungan Polres Pangkalpinang.

Mengawali arahannya, Kapolres terlebih dulu mengucapkan selamat hari raya idulfitri 1443 H 2022 M dan permohonan maaf baik secara pribadi maupun kedinasan kepada seluruh anggota Korps Bhayangkara dan masyarakat Pangkalpinang.

“Saya mengucapkan Minal Aidin Wal Faidzin mohon maaf lahir batin, semoga kita semua dapat kembali fitrah,” ucap Kapolres saat memimpin apel.

Terkhusus untuk anggota Polres Pangkalpinang, Kapolres menekankan agar kembali melaksanakan tugasnya seperti biasa. Tak lupa juga, AKBP Dwi Budi menyampaikan ucapan terima kasih atas kinerja dan dedikasi anggota dalam pengamanan selama bulan suci ramadan dan kegiatan idul fitri.

“Kita (anggota Polri) kembali bekerja seperti biasanya. Saya juga ucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Polri atas kinerjanya selama (bulan) ramadan hingga lebaran ini. Situasi kamtibmas sampai saat ini masih tetap kondusif, aman dan nyaman,” ujarnya.

Kapolres juga mengimbau agar tetap menjaga kesehatan dan selalu menerapkan protokol kesehatan. Diakhir arahannya Kapolres meminta kepada seluruh personel untuk selalu menjaga keselamatan dan keamanan baik diri sendiri, keluarga dan masyarakat. Dan tetap waspada terhapad virus varian baru di tengah pandemi Covid 19 ini.

“Dan terakhir saya pesankan, selalu disiplin dalam melaksanakan tugas sebagai anggota kepolisian,” pesannya.

Setelah melaksanakan apel, Kapolres didampingi Wakapolres serta seluruh PJU Polres pangkalpinang melaksanakan halal bihalal bersama seluruh personel di halaman Apel Polres Pangkalpinang. (red)