Pemkab Bateng Gelar Sajadah Fajar dan Buka Pelayanan Terpadu di Desa Sungkap

Repoter : Birawa

BE.com

Bangka Tengah, Buletinexpres.com – Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Tengah, menggelar sajadah fajar shalat Subuh berjamaah di Masjid An-Nuur, Desa Sungkap, dan membuka layanan publik bagi warga masyarakat Desa Sungkap, melalui pelayanan terpadu di Lapangan Bola Desa Sungkap, Kecamatan Simpangkatis, Jum’at (15/09/2023)

Selain menggelar sajadah fajar dan pelayanan terpadu, dalam kegiatan itu juga Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman, menyalurkan bantuan sembako kepada 15 warga kurang mampu, dan santunan kepada 13 anak yatim piatu.

Dikatakan Algafry, kegiatan ini selain untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, namun juga mendengar dan menampung aspirasi masyarakat.

Bupati Algafri saat menyantuni anak yatim

“Kami hadir di Desa Sungkap ini tujuannya untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, dan ingin tahu apa yang menjadi keluhannya, sehingga kita bisa mengatasinya,” ucapnya.

Lanjut Algafry, berharap bantuan yang berikan ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat.

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat meringankan sedikit beban masyarakat, dan silaturahmi tetap terjaga sehingga sinergi antara pemerintah serta masyarakat terus terjalin,” pungkasnya. (Red/BE).