DPC LSM Gempur kota Pangkalpinang Resmi di Daftarkan

BE.com

Pangkalpinang, Buletinexpres.com — Dengan terbentuknya DPC Kabupaten kota, LSM Gempur Provinsi Babel menunjukkan eksistensinya.

Demokrasi yang telah bergulir di kota Kabupaten Provinsi Babel yang mana di tahun 2023 saat ini telah memasuki era politik untuk menyongsong pemilu serentak di tahun 2024.

LSM Gempur kota Pangkalpinang hari ini Selasa 14 Pebruari 2023, resmi mendaftarkan ke Kesbangpol kota.

Yang mana seharus nya setiap lembaga swadaya masyarakat wajib melaporkan atau mendaftarkan kebenaran lembaga tersebut sesuai acuan undang undang yang berlaku di NKRI.

Dengan terdaftar nya LSM Gempur kota Pangkalpinang secara resmi akan membangun bersama sama kota Pangkalpinang menjadi ibu kota Provinsi Babel, menjadi kota unggulan atau terbaik di atas segalanya.

“Kita menyatukan semua elemen kelompok masyarakat khususnya kota Pangkalpinang, untuk berjuang menjaga melestarikan apa yang di miliki kota Pangkalpinang,” ujar Ketua DPC LSM Gempur di sela sela wawancara khusus dengan team media.

“Kami LSM Gempur kota Pangkalpinang minta doa dukungan seluruh masyarakat, agar bersama membangun dan menjaga kota Pangkalpinang menjadi tertib bersih indah, yang mana selama ini Walikota Pangkalpinang telah menata rapi kota,” ujar Ardison At sebagai ketua LSM Gempur

“Saya berharap bisa menjalin kerjasama Yang baik dan solid kepada birokrasi maupun instansi kota Pangkalpinang,” harapnya. (Red)

(Source : LSM Gempur Babel)