Bemban 10 Koba Dirambah TI, Tiga PC Ikut Berpartisipasi

Laporan : Zil 

Editor     : Ahada

 

BE.com

Bangka Tengah, Buletinexpres.com — Bemban 10 Desa Guntung Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah dirambah tambang inkonvensional (TI).

Tambang di lahan bekas wilayah usaha Koba Tin ini digasak menggunakan alat berat jenis excavator.

Pantauan Tim Jobber (Journalis Babel Bergerak) di lapangan, Sabtu (07/10/2023) siang, terlihat tiga unit alat berat excavator sedang beraktivitas di lokasi tersebut.

Ketiga alat berat ini terlihat sedang membongkar tanah memperluas lubang camui yang sudah ada. Aktivitas alat berat ini juga berperan untuk mempermudah pekerja tambang memproses atau mengolah bongkahan tanah ini, yang kemudian dicuci untuk memisahkan pasir timah dan benda-benda lainnya.

Lokasi tambang ini berada di areal kebun sawit milik Am, warga Desa Guntung Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah.

Salah satu pekerja yang mengaku bernama Bul, menjelaskan bahwa lahan tambang tersebut milik Am.

“Satahu saya dulunya lokasi ini sempat ditanami Sahang. Dan saat ini ditanami sawit dan sebagian ditambang,” ujar Bul.

Sembari menghisap rokok kretek kesukaannya, Bul menceritakan hasil tambang berkisar antara puluhan hingga ratusan kilogram perharinya.

“Kalo lagi ada rezeki, bisa lebih dari 100 kg pasir timah. Tetapi hari-harinya biasa puluhan kilogram lah,” tukas Bul.

Saat ditanya siapa pemilik excavator yang membantu membongkar tanah di lahan tambang?

“Kalau pemilik PC itu kami tidak tahu Pak. Bapak bisa temui Am langsung. Karena Beliau yang punya tambang ini,” ungkap Bul.

Tim media ini mencoba hendak mengkonfirmasi kepada Am, yang disebut perkerja tambang bahwa Am adalah pemilik tambang  di Bemban 10.

Namun saat ditemui di kediamannya di Desa Guntung, pada Sabtu (07/10/2023), Am sedang tidak ada di rumah. (Tim JB/BE).