Beliadi Gantikan M Amin Pimpin Wakil DPRD Babel

Penulis : Edoy
Editor : Dedy

BE.com

Pangkalpinang, Buletinexpres.com — DPRD Babel gelar Rapat Paripurna pengucapan sumpah atau janji Wakil Ketua DPRD Babel sisa masa jabatan 2019-2024, di ruang rapat Paripurna DPRD Babel, Senin (06/02/2023).

Rapat Paripurna peresmian wakil ketua DPRD Provinsi Babel itu dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Babel, Herman Suhadi dan dihadiri Pj Gubernur, Ridwan Djamaluddin beserta Forkopimda Babel.

Sebelum digantikan Beliadi, wakil ketua II DPRD Babel dijabat M Amin yang sama-sama dari Partai Fraksi Gerindra.

Ketua DPRD Babel Herman Suhadi mengatakan dalam paripurna yang terhormat ini, akan dilaksanakan peresmian pengucapan sumpah/janji Wakil Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sisa masa jabatan tahun 2019-2024.

Pada tanggal 12 desember tahun 2022 yang lalu, telah ditetapkan dalam rapat paripurna keputusan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung nomor: 188.4/16/DPRD/2022 Tentang usulan peresmian pengangkatan calon pengganti Wakil ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung atas nama Beliadi, sebagai calon pengganti wakil ketua DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sisa masa jabatan 2019-2024.

“Alhamdulillah, setelah melalui seluruh rangkaian proses sebagaimana diatur dalam peraturan dan perundang-undangan, bahwa telah ditetapkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor: 100.2.1.4 – 40 tahun 2023 tentang peresmian pengangkatan wakil,” kata Herman Suhadi.

Dalam kesempatan tersebut pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Provinsi kepulauan Bangka Belitung yang telah melaksanakan tugasnya sehingga proses dan mekanisme penggantian wakil ketua DPRD provinsi kepulauan bangka belitung berjalan dengan baik sebagaimana mestinya.

“Kami juga menyampaikan ucapan terima kasih terkhusus untuk ketua pengadilan tinggi kepulauan bangka belitung, yang akan memimpin prosesi pengucapan sumpah/janji wakil ketua dprd provinsi kepulauan bangka belitung yang sesaat lagi akan dilaksanakan,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Pj Gubernur Babel, Ridwan Djamaluddin menyambut baik pengangkatan jabatan baru wakil ketua DPRD Babel yang baru sisa jabatan 2024.

Ia berharap sinergitas antara pemerintah Provinsi dan DPRD Babel dapat lebih terjalin dengan baik. Sebagaimana yang sudah terjalin baik selama ini.

“Pertama kita menyambut baik ya pak Beliadi sudah menjadi jajaran pimpinan sisa jabatan sampai 2024 nanti. Tentunya pergantian jabatan hal yang biasa dan sebagai yang baru kami pemerintah tentu berharap hubungan tetap harmonis,” kata Ridwan. (Red)