Basel Akan Miliki Gedung Perpustakaan Baru

Laporan : Bambang
Editor : Dedy

BE.com

Toboali, Buletinexpres.com – Tidak lama lagi Kabupaten Bangka Selatan akan memiliki gedung perpustakaan baru.

Pembangunan tahap awal ini ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid.

Bersama Forkopimda, bang Riza saapaan akrabnya melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Perpustakaan Daerah Kabupaten Bangka Selatan, di Komplek Perkantoran Terpadu Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Senin (15/5/2023).

Bupati Bangka Selatan H. Riza Herdavid, S.T., M.Tr.IP dalam sambutannya mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan mengapresiasi dan mendukung pembangunan sarana pendidikan.

“Kami Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, juga akan selalu mengapresiasi dan terus mendukung pembangunan sarana pendidikan, seperti gedung perpustakaan,” ujar Riza.

Dijelaskannya pula, bahwa keberadaan gedung perpustakaan diyakini dapat memberikan warna dan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar umumnya dan bagi dunia pendidikan khususnya.

“Mungkin ini bisa menjadi benteng buat anak-anak kita, buat masa depan bangsa kita terutama di dunia pendidikan, untuk memberikan hal-hal positif untuk anak-anak kita yang dalam usia pendidikan,” harap Riza.

“Mudah-mudahan kita dapat bersama-sama seiring sejalan, seiya sekata untuk membangun gedung perpustakaan ini sesuai dengan peran dan fungsi kita masing-masing,” pungkasnya.

Kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Perpustakaan Daerah Bangka Selatan diisi dengan doa bersama dan peninjauan langsung oleh Bupati Bangka Selatan bersama Forkopimda, dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng. (Red/BE).