PT Timah Tbk Akan Menanam 7.500 Bibit Mangrove di Kabupaten Karimun

BE.com

Karimun, Buletinexpres.com — PT Timah Tbk pada tahun 2023 berencana menanam 7.500 batang mangrove di Provinsi Kepulauan Riau. Penanaman mangrove merupakan upaya pencegahan abrasi dan mitigasi dampak lingkungan akibat perubahan iklim.

Penanaman mangrove yang dilakukan PT Timah Tbk akan dilakukan di Desa Gemuruh, Kecamatan Kundur Barat, dan Desa Pongkar, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun.

PT Timah Tbk secara konsisten melakukan penanaman mangrove bersama masyarakat dan melakukan penanaman kembali mangrove. ini merupakan salah satu bentuk komitmen pelestarian lingkungan oleh PT Timah Tbk.

Selain itu penanaman mangrove juga untuk mengurangi dampak abrasi akibat pasang surut air laut. Sebab, di Kabupaten Karimun, gelombang bisa terjadi dua kali sehari.

“Tahun 2023 PT Timah Tbk akan melakukan penanaman mangrove di Karimun dan Kundur. Ini sebagai bentuk komitmen perusahaan terhadap pelestarian lingkungan,” ujar Head of Corporate Communications PT Timah Tbk, Anggi Siahaan.

Penanaman mangrove juga merupakan upaya untuk memperbaiki ekosistem kawasan pesisir karena mangrove merupakan tempat berkembang biaknya ikan-ikan kecil dan lainnya.

Selain Karimun, PT Timah Tbk juga menanam mangrove di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. pT Timah Tbk dan Yayasan Ikebana telah menanam mangrove sejak tahun 2010. Puluhan ribu mangrove telah ditanam di kawasan pesisir Pantai Rebo, Kabupaten Bangka. (Red/BE)