Penulis : Edoy
BE.com
Pangkalpinang, Buletinexpres.com — Dalam rangka menyemarakkan HUT ke 8 Tahun, PT Bakti Timah Medika menghelat kegiatan jalan sehat bertabur doorprize dengan hadiah utama sepeda motor, sepeda, handphone, dan logam mulia Minggu, (18/12/2022)
Acara yang seharusnya dimulai pukul 06.30 WIB tersebut sempat diwarnai hujan yang turun mulai dari lepas Subuh.
Kendati demikian, tidak menyurutkan semangat dan antusias masyarakat Pangkalpinang khususnya, untuk mengikuti kegiatan yang di motori oleh PT Bakti Timah Medika.
Direktur Utama PT BTM dr. Otto Berhen Kawanda, M.KKK mengatakan, kalau kegiatan yang dilaksanakan pada Minggu pagi dipertengahan Bulan Desember ini, bukan hanya sekali, tapi setiap tahun pada saat perayaan HUT PT BTM.
“Seperti biasa dalam memperingati Hari Ulang Tahun Bakti Timah Medika, kami senantiasa selalu berbagi dengan masyarakat, kemarin kita juga melakukan Bakti Sosial di Desa Tempilang, boleh dibilang meriah kemarin itu ya, ternyata animo dari masyarakat Tempilang cukup luar biasa, mereka menyambut kita dengan antusias,” kata dr Otto Berhen Kawanda, M.KKK kepada awak media.
Dalam keprihatinannya, dr. Otto merasakan sebagian besar masyarakat Bangka Belitung pada umumnya kekurangan fasilitas kesehatan, seandaipun ada, akses yang ditempuh masyarakat di Pedesaan sangatlah jauh.
“Antusias masyarakat kepada kita ini lah yang membuktikan bahwa sebenarnya ada beberapa tempat di wilayah kerja kita di Provinsi Babel ini yang harus kita perhatikan, khusus nya di bidang layanan kesehatan, karena tidak semua masyarakat yang punya akses yang mudah ke tempat layanan kesehatan kita,” jelasnya.
Lebih lanjut Dirut PT BTM dr. Otto Berhen Kawanda, M.KKK mengungkapkan, kalau kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT Bakti Timah Medika tidak hanya dilakukan di wilayah Bangka Belitung saja, tapi disetiap unit unit yang tersebar di Provinsi lainnya.
“Karena ini hari ulang tahunnya sebuah perusahaan yang bergerak di bidang medis, jadi kegiatannya sehat juga, namanya jalan sehat, sama dengan unit unit kita yang lain, seperti di Karimun dan unit lainnya yang tersebar di Bangka Belitung dan Provinsi lain,” ungkapnya.
Ditempat yang sama ketua panitia penyelenggara kegiatan HUT ke 8 PT Bakti Timah Medika David Iskandar mengatakan, antusias masyarakat Pangkalpinang dalam mengikuti acara jalan sehat ini telah mendaftar mencapai seribu lebih peserta.
“Kalau yang mendaftar ada 1.200 peserta untuk yang di Pangkalpinang saja, tapi kalau di masing masing daerah kaya di Mentok ada sekitar 500 yang mendaftar, di Karimun ada 300 peserta, Tanjung Pandan juga ada sekitar 50 orang, tapi beda beda kegiatannya, ada senam dan lomba lomba lainnya,” ujar David Iskandar.
“Untuk hadiah utama kami menyediakan sepeda motor, sepeda, handphine, dan logam mulia,” sambungnya. (BE)