BE.com
Tanjung Pandan, Buletinexpres.com — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Herman Suhadi, S. Sos, mendengarkan sejumlah keluhan, dan saran dari wajib pajak saat meninjau langsung proses layanan yang diberikan boleh UPTD Samsat Belitung.
“Satu hal yang penting untuk kita tanamkan dalam hati seorang pelayan publik adalah bahwa semua yang benar-benar layak dilakukan adalah apa yang kita lakukan untuk orang lain, ” Kata Herman.
Di sela peninjauan terhadap sejumlah fasilitas pendukung UPTD Samsat Belitung, Senin (5/12) tersebut, Ketua DPRD Babel ini berdialog dengan sejumlah wajib pajak untuk terkait kualitas layanan maupun prasana yang dimiliki.
Umumnya wajib pajak merasa layanan yang didapatkan sudah dapat diterima dan lebih baik dari sebelumnya.
Salah satu yang tidak dilewatkan oleh politisi asal partai berlambang kepala banteng ini adalah sarana pengecekan fisik kendaraan yang terlihat terawat dengan cukup baik.
“Kita membutuhkan rakyat. Agar mereka merasa nyaman maka harus ada pelayanan yang spesial seperti menyiapkan fasilitas-fasilitas yang mumpuni untuk mereka. Kami di DPRD mendukung.” Tegas, Herman Suhadi.
Sementara itu Kepala UPTD Samsat Belitung, Erwinsyah, SE menyebutkan pihaknya menyambut baik peninjauan yang dilakukan Ketua DPRD Babel terhadap sejumlah fasilitas.
“Positif lah, jadi dengan kehadiran beliau kami bisa curhat langsung, apa-apa yang menjadi kebutuhan di UPT, mudah-mudahan segala kebutuhan untuk pelayanan ini bisa terakomodir semua.” Ujarnya.
Masih menurut Kepala UPT ini, progres dari realisasi pajak cukup menuningkat dari tahun ke tahun.
“Alhamdulillah, kami dari target 63 miliarmiliar, di 30 November kemarin sudah 73 miliar. Sudah 114 ℅. Dibanding dengan tahun sebelumnya, saya rasa bisa lebih.” Pungkasnya optimis. (red)