BE.com
Bangka, Buletinexpres.com — Hujan deras yang membasahi Pantai Indah Batu Bedaun di Sungailiat Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menjadi saksi pernyataan sikap dan deklarasi dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden RI 2024 mendatang, Sabtu (22/10/2022).
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Garda Relawan Indonesia Semesta (GARIS) Bangka Belitung, Aboul A’la Almaududi bersama jajaran Pengurus DPD dan Pengurus DPC Kabupaten/Kota, lantang dan mantap menyatakan GARIS Babel mendukung Ganjar Pranowo (GP).
Ada tiga point penting yang menjadi sikap dan dukungan GARIS Bangka Belitung, yakni GARIS Babel menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945, GARIS Babel siap menjadi garda terdepan Benteng NKRI, serta GARIS Babel siap berjuang untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI tahun 2024.
Deklarasi dukungan GARIS Babel ini dilaksanakan usai diskusi antar Pengurus DPD dan DPC Garis se Bangka Belitung. Diskusi yang penuh keakraban tersebut, selain membedah sosok Ganjar Pranowo, juga merancang program dan kegiatan untuk mengabarkan kepada masyarakat Bangka Belitung tentang sosok seorang Calon Presiden 2024.
“Deklarasi ini memang kita kemas sederhana, penuh keakraban, namun tetap bernas. Maksudnya acara ini kita kemas santai, tetapi serius. Karena pada acara ini, selain kita membangun silahturrahmi dan frekuensi, kita juga mulai menyusun langkah-langkah perjuangan,” ungkap Aboul.
Aroma politik yang mulai menggulirkan Capres 2024 ini, kata Aboul, menjadi pemicu GARIS Babel untuk segera mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo.
“Waktu terus bergulir, kita tak bisa menunggu terlalu lama. Masyarakat Babel perlu kita informasikan bahwa ada sosok Ganjar Pranowo yang menutut kami paliing pas menggantikan Pak Jokowi pada Pilpres 2024 mendatang. Harus jadi ini barang..!,” tandas Aboul.
Pada kesempatan diskusi sebelum pelaksanaan deklarasi, Ketua GARIS Babel menjelaskan visi misi GARIS hingga langkah-langkah strategis perjuangan yang akan dilakukan GARIS se Bangka Belitung.
“Sosok Ganjar ini membumi, maka program dan kegiatan kita juga akan membumi, bukan melayang. Kita ingin kegiatan kita nanti bisa dirasakan llangsung oleh masyarakat, seperti yang kini dilakukan oleh Pak Ganjar,” tukas Aboul.
Diskusi dan silahturrahmi ini memberikan ruang masukan dan arahan serta semangat yang membara seluruh Pengurus DPD maupun DPC GARIS se Bangka Belitung.
“Kami Pengurus DPC GARIS Kabuptan Bangka segera bergerak, setelah deklarasi ini kami akan mengurus tertib administrasi dan tertib organisasi. Setelah itu akan memetakan program jangka pendek maupun jangka panjang perjuangan untuk menjadikan Bapak Ganjar sebagai Presiden RI tahun 2024,” ujar Welly Wiba, Ketua DPC GARIS Kabupaten Bangka.
Hal serupa juga disampaikan oleh Ketua DPC GARIS Kota Pangkalpinang, Ronald Daniel.
“Deklarasi ini menjadi titik awal kita menyusun nada untuk segera bergerak mengenalkan Pak Ganjar kepada masyarakat Bangka Belitung. Soialisasi dan promosi itu sangat penting. Kiita bisa mulai dari setiap anggota GARIS Babel, kita ceritakan sosok Pak Ganjar kepada masyarakat, sambil kita juga memanfaatkan media dan prasarana yang ada. Ini saatnya kita mulai bergerak, dan jangan lupa promosikan Pak Ganjar,” ujar Ronald.
Sementara itu Dion, yang merupakan Ketua DPC GARIS Kabupaten Bangka Selatan, meminta semua jajaran pengurus di tingkat DPC harus seirama dengan pengurus tingkat DPD maupun DPP GARIS.
“Saya usul, program atau rencana kegiatan GARIS harus terpadu dan sama frekuensinya antara DPD dan DPC, sehingga kita bisa lebih mantap dan terarah ketika nanti mensosialisakan Pak Ganjar ke tingkat bawah,” ujar Dion.
Banyak masukan yang disampaikan para pengurus maupun anggota GARIS Bangka Belitung kepada Ketua DPD GARIS Babel Aboul A’la Almaududi.
Termasuk juga usul dari perwakilan Pengurus DPC Kabupaten Bangka Barat, Djanurita. Jiwa muda Djanurita terhentak dan kagum akan sosok Ganjar Pranowo yang mampu mengikuti irama zaman.
“Saya selaku generasii milineal sangat tersentuh dan kagum terhadap Pak Ganjar. Beliau mampu mengikuti tren milenial saat ini. Saya selalu mengikuti video-video Beliau yang sangat milinealis. Karena itu, saya mengusulkan GARIS Babel juga membuat program-program yang melibatkan kami generasi milenial inii,” ungkap Djanurita.
Menyikapi dan menanggapi semua usulan, saran maupun masukan dari seluruh anggota GARIS Babel, Ketua DPD GARIS Babel, Aboul A’la Almaududi menyatakan dalam waktu dekat akan dirancang program GARIS Babel yang membumi, yang seirama dan menyentuh semua kalangan.
“Kita ingin kegiatan maupun program GARIS Babel bisa dirasakan oleh masyarakat, terutama kalangan menengah ke bawah. Pak Ganjar itu merakyat, Pak Ganjar itu membumi. Maka kita harus membuat kegiiatan yang juga membumi,” tandas Aboul. (red)