Laporan : Hairul
BE
Bangka Selatan, Buletinexpres.com — Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid, mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya dan Musyawarah Koordinator Muskorda IJTI Daerah.
Yang pertama Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (Muskorda IJTI) Kabupaten Bangka Selatan, agar sejalan menjadi landasan untuk mendorong semangat positif dalam mendukung pembangunan daerah Bangka Selatan.
Bupati Riza menegaskan, pentingnya peran media dan jurnalis dalam mempublikasikan karya pembangunan daerah agar dapat menarik kunjungan wisatawan dan menggerakkan perekonomian lokal.
“Sejak diberikan amanah memimpin Bangka Selatan, kami terus memberikan dukungan optimal bagi teman-teman media dan jurnalis, salah satunya untuk memastikan karya-karya pembangunan Bangka Selatan dipublikasikan dengan masif,” ujarnya.
Bupati Riza Herdavid, juga mengakui bahwa jurnalistik audio visual merupakan sebuah tantangan tersendiri, namun bersama teman-teman media lain, ia berharap keberadaan produk jurnalistik tersebut akan semakin mewarnai upaya ekspos berbagai potensi dan karya pembangunan daerah lainnya.
“Saya berharap, Bangka Selatan dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi seluruh elemen masyarakat dan memperkuat hubungan antara pemerintah daerah, media, dan jurnalis dalam mendukung pembangunan daerah serta meningkatkan promosi terhadap potensi Bangka Selatan,” tutup Riza. (Red/BE).